Sabtu, 25 Agustus 2012

Ada Simple Plan di Album Baru Kotak

Sukses dengan single dan album-albumnya, Kotak akhirnya merasa tahun ini adalah waktu yang tepat untuk merilis 'best album'. Untuk mencari suasana baru, Kotak sengaja melakukan rekaman di Bali untuk 3 single baru mereka.

"Sekarang lagi masuk take bass, belum selesai. Rekaman yang sekarang, kita bikin sesuatu yang beda. Bisanya kita rekaman di Jakarta sekarang kita cari suasana baru di Bali," ujar Tantri ketika dijumpai jelang konser Kerabat Kotak di Lapangan Blok S, Jakarta, Jumat (15/6).

Di album baru yang diproduseri oleh Pay ini, Kotak akan memuat lagu-lagu terbaiknya dengan menambahkan 3 lagu baru. Salah satu lagu baru tersebut menurut Cella khusus didedikasikan untuk bumi. "Jadi konsep kita memang greenpeace," tutur Cella.

Selain terdapat single bertema lingkungan, Kotak menjanjikan akan ada sebuah bonus track hasil kolaborasi mereka dengan Simple Plan, Jetlag. Seperti yang diketahui, Kotak adalah band pembuka konser Simple Plan di Indonesia.

Tantri menyebutkan bahwa album baru tersebut akan dirilis pada bulan November tahun ini. Dia juga menambahkan bahwa hingga kini album tersebut masih belum memiliki judul. So, mari kita tunggu bersama album baru Kotak

Rabu, 06 Juni 2012

Chua "Kotak" vs Jono live dahsyat .mp4

Kotak ft Anji Drive - Pelan Pelan Saja @ Kotak Energi

Kotak - Cuci Mata @ Launching Album Energi

Kotak ft Pare - Kosong Toejoeh @ Launching Album Energi_ SCTV..mp4

Kotak feat Icez TRIAD - Rock Never Dies @ Launching Album Energi

Kotak ft Aksan, Yuke, Titi Sjuman - Terbang @ Mega Konser Energi Dari La...

bayangan abadi(official)

Kotak feat Piyu Padi - Bayang Abadi @ Launching Album Energi

Kotak - Selalu Cinta @ Launching Album Energi

vidio Naff ft Tantri Kotak - Kaulah Hidup & Matiku @ Mega Konser, RCTI. 02-03-11.

Kotak - Panggung Sandiwara @ Launching Album Energi

vidoo Simple Plan - Jet Lag ft. Tantri Kotak (Live in Jakarta, 17 January 2012)

Tantri Kotak ~ Jangan Lagi Ada Angkara

KOTAK "Tendangan Dari Langit"

KOTAK - TERBANG (live)

Kotak -- Beraksi

vidio "MASIH CINTA" KOTAK

vidio KOTAK | Pelan-pelan Saja.flv

vidio KOTAK_SELALU CINTA

vidio Kotak - Apa Bisa

POWER OF INDONESIAN ROCK!


Berawal dari ajang Dream Band tahun 2004 silam, Kotak lahir dibidani salah seorang personel Kahitna, Doddy, yang bertindak sebagai produser. Saat itu, Doddy melakukan audisi untuk membentuk format band baru di Indonesia yang terdiri atas drummer, gitaris, bassist, dan vokalis.
Audisi tersebut cukup mendapatkan respons dari musisi remaja yang ingin mencoba peruntungannya di industri musik. Sebanyak 400 orang vokalis, 170 bassist, ratusan gitaris, dan ratusan drummer menjejali tempat audisi. Setelah melakukan audisi dengan mempertimbangkan berbagai format penilaian, terpilihlah 2 vokalis, 2 bassist, 3 gitaris, dan 2 drummer. Musisi muda terpilih itu kemudian diramu lagi menjadi dua band yaitu Kotak yang personelnya empat orang dan "Lima" yang personelnya lima orang.
Nama Kotak memiliki arti empat sisi dan empat sudut yang bersatu menjadi bangunan kotak. Hal itu menggambarkan tentang empat orang yang berbeda tetapi bersatu dalam satu wadah musik.
Formasi band Kotak saat itu bukan seperti yang ada sekarang. Formasi grup band Kotak pertama kali diisi oleh Cella (gitar), Ices (bas), Pare (vokal), dan Posan (drum). Mereka kemudian merilis album pertama berjudul "Kotak".
Pada tahun 2007, Ices dan Pare ternyata memutuskan keluar dari band. Posisi yang kosong kemudian digantikan oleh Tantri pada vokal dan Chua pada bas. Mereka kemudian merilis album keduanya berjudul "Kotak Kedua" pada tahun 2009.
Menurut Tantri, dirinya sempat canggung ketika pertama bergabung dalam band ini. "Karakter vokal Pare sudah melekat di Kotak, aku sempat bingung mau nerusin karakter Pare atau sendiri saja. Tetapi, setelah sering main bareng dan latihan, aku mutusin untuk pakai karakter sendiri," katanya.
Ternyata formasi band baru di album kedua tersebut membawa kesuksesan bagi band Kotak untuk lebih berkibar di industri musik Indonesia. Tidak hanya ring back tone (RBT) yang sudah terjual satu juta. Performa mereka yang memukau di panggung membuat Kotak laris mendapatkan tawaran tur ke berbagai daerah di Indonesia.
Tidak hanya di bidang penjualan, berbagai trofi pun berhasil diraih grup band ini di berbagai ajang penghargaan musik. Pada Anugerah Musik Indonesia ke-12, mereka meraih penghargaan untuk kategori Solo/Duo/Grup Rock Terbaik. Album mereka "Kotak Kedua" juga diganjar penghargaan kategori Album Rock Terbaik.
Mereka juga sukses menyabet kategori Grup/Duo Pendatang Baru Terbaik versi Anugerah Planet Musik (APM) 2009. Terakhir MTV Indonesia Awards menobatkan mereka sebagai Most Favourite Breakhtrought Artist 2009.
Meskipun sukses berada di posisi saat ini, personel Kotak berharap bahwa hal itu belum merupakan puncak dari perjalanan mereka. Masih banyak mimpi yang ingin mereka raih untuk tetap eksis di industri musik. Setidaknya mereka kini telah melewati loncatan pertama mereka dari dream band menuju real band.

Tantri 'KOTAK' Simpan Akting

Sebagai vokalis yang sukses bersama band Kotak, Tantri (21) mengaku masih ada hal yang ingin dicapainya secara pribadi. Ia ingin mencoba berakting. 

"Sekarang sih memang ingin fokus dulu di Kotak, tapi tidak menutup kemungkinan kalau ada tawaran yang sekiranya memang cocok, main film atau apa ya bisa aku pertimbangkan kalau memang jadwalnya enggak bentrok sama Kotak," kata Tantri ketika ditemui di Jakarta, Selasa (5/10/2010). 

Aku Tantri, berakting merupakan salah satu keinginan terpendamnya. "Memang pengin akting sih dari dulu, cuma belum tahu lah. Awalnya kan memang tidak belajar ya. Awalnya kan memang di musik ya. Jadi, we'll see," ujar pemilik nama lengkap Tantri Syalindri Ichlasari ini.

Keinginan untuk segera menjajal berakting menguat ketika ia memainkan peran dalam klip video Kotak. "Pas lagi jadi model video clip Kotak 'Pelan-Pelan Saja', di video clip itu aku kan ngerasain akting, ngerasa kok aneh ya, terus ngerasa jadi pengin nyoba," ungkapnya. 

Sebenarnya Tantri hampir saja mewujudkan keinginannya tersebut begitu mendapat tawaran berakting. "Tawaran sudah ada satu-dua, tapi aku masih belum berani, karena aku masih belum bisa (akting)," jelasnya. "Takut bikin kecewa orang banyak aja, karena belum ngerasa ke arah sana dan masih pengin fokus ke Kotak aja, masih lama lah itu targetnya," lanjutnya. 

Kalau memang akhirnya mencoba berakting, Tantri ingin memerankan karakter yang tak jauh dari kepribadiannya. "Paling aku mau yang masih berhubungan dengan anak-anak band aja, yang gitu-gitu aja, yang real. Soalnya, kalau jadi orang lain atau peran orang lain itu agak susah ya, karena masih belajar dan butuh proses. Jadi, yang gampang-gampang aja dulu," ujarnya lagi.

Meski Sibuk Ngeband, Chua 'Kotak' Tak Ingin Putus Kuliah


Kesibukan selalu menghampiri grup band Kotak. Namun kesibukan itu tidak menghalangi pemain bass Kotak, Swasti Sabdastantri atau Chua untuk tetap berkuliah.

Chua mengaku antara jadwal manggung Kotak dan kuliahnya tidak pernah bersatu. Alhasil mahasiswi jurusan periklanan di London School itu harus putar otak agar kuliahnya tidak terbengkalai.

"Saya konsultasi sama dosen dan dekan. Saya kirim email ke mereka kalau nggak bisa kuliah. Saya minta tugas sebagai pengganti absen. Nanti di pertemuan berikutnya saya serahkan," kata Chua .


Pernah suatu ketika Kotak tengah dipadatkan dengan jadwal manggung. Chua pun harus mengorbankan kuliahnya sementara. Ia pun cuti selama 2 tahun.

"Jadi sekarang gabung sama yang semester 3. Nggak masalah sih buat saya, kan pendidikan itu nggak dibatasi umur. Yang penting menuntut ilmu," paparnya.

Namun, ia terus berkomitmen kuliahnya tidak boleh terputus karena bermusik. Begitu juga sebaliknya, ia tidak ingin berhenti bermusik.

"Di keluarga saya mementingkan pendidikan ke anak-anaknya. Dari zaman eyang sampai buyut selalu mementingkan belajar. Mereka galak kalau soal pendidikan. Sebenarnya orang tua saya kasih kebebasan. Nggak apa-apa berkarir asal tanggungjawab, entah kapan lulusnya, yang penting selesai," tutupnya seraya tertawa.

Selasa, 05 Juni 2012

lirick kotak ft simple plan - jet leg



Intro: C G F
C                         F
What time is it where you are?
I miss you more than anything
C                        F
Back at home you feel so far
Waitin for the phone to ring
Am
It`s gettin lonely livin upside down
F
I don`t even wanna be in this town
Am                                          G
Tryin to figure out the time zones makin me crazy
Chorus:
C                 F
You say good morning When it`s midnight
Am             G
Going out of my head Alone in this bed
C               F
I wake up to your sunset
Am             G
It`s drivin me mad I miss you so bad
C              F
And my heart heart heart is so jetlagged
Am          G
heart heart heart is so jetlagged
C           F
heart heart heart is so jetlagged
Am G
is so jetlagged
Int: C G F
C                         F
What time is it where you are?
5 more days and i`ll be home
C                         F
I keep your picture in my car
I hate the thought of you alone
Am
I been keeping busy all the time
F
Just to try to keep you off my hand
Am                                           G
Tryin to figure out the time zones makin me crazy
Chorus:
C                 F
You say good morning When it`s midnight
Am             G
Going out of my head Alone in this bed
C               F
I wake up to your sunset
Am             G
It`s drivin me mad I miss you so bad
C              F
And my heart heart heart is so jetlagged
Am          G
heart heart heart is so jetlagged
C           F
heart heart heart is so jetlagged
Am G
is so jetlagged
Int: C F
C
I miss you so bad (I miss you so bad)
F
I miss you so bad (I miss you so bad)
C
I miss you so bad (I wanna share your horizon)
F
I miss you so bad  (And see the same sunrising)
C                           F
Turn the hour hand back to when you were holding me
Chorus:
C                 F
You say good morning When it`s midnight
Am             G
Going out of my head Alone in this bed
C               F
I wake up to your sunset
Am             G
It`s drivin me mad I miss you so bad
C                 F
You say good morning When it`s midnight
Am             G
Going out of my head Alone in this bed
C               F
I wake up to your sunset
Am             G
It`s drivin me mad I miss you so bad
C              F
And my heart heart heart is so jetlagged
Am          G
heart heart heart is so jetlagged
C           F
heart heart heart is so jetlagged
Am G
is so jetlagged

Kamis, 22 Maret 2012

Meski Sibuk Ngeband, Chua 'Kotak' Tak Ingin Putus Kuliah

Kesibukan selalu menghampiri grup band Kotak. Namun kesibukan itu tidak menghalangi pemain bass Kotak, Swasti Sabdastantri atau Chua untuk tetap berkuliah.

Chua mengaku antara jadwal manggung Kotak dan kuliahnya tidak pernah bersatu. Alhasil mahasiswi jurusan periklanan di London School itu harus putar otak agar kuliahnya tidak terbengkalai.

"Saya konsultasi sama dosen dan dekan. Saya kirim email ke mereka kalau nggak bisa kuliah. Saya minta tugas sebagai pengganti absen. Nanti di pertemuan berikutnya saya serahkan," kata Chua .


Pernah suatu ketika Kotak tengah dipadatkan dengan jadwal manggung. Chua pun harus mengorbankan kuliahnya sementara. Ia pun cuti selama 2 tahun.

"Jadi sekarang gabung sama yang semester 3. Nggak masalah sih buat saya, kan pendidikan itu nggak dibatasi umur. Yang penting menuntut ilmu," paparnya.

Namun, ia terus berkomitmen kuliahnya tidak boleh terputus karena bermusik. Begitu juga sebaliknya, ia tidak ingin berhenti bermusik.

"Di keluarga saya mementingkan pendidikan ke anak-anaknya. Dari zaman eyang sampai buyut selalu mementingkan belajar. Mereka galak kalau soal pendidikan. Sebenarnya orang tua saya kasih kebebasan. Nggak apa-apa berkarir asal tanggungjawab, entah kapan lulusnya, yang penting selesai," tutupnya seraya tertawa.